Pengaruh Kepemimpinan Multikultural Kepala Sekolah Terhadap Implementasi Kurikulum Inklusif di Sekolah Dasar

Authors

  • Kustomo Kustomo Universitas PGRI Jombang
  • Firman Firman Universitas PGRI Jombang
  • Agus Prianto Universitas PGRI Jombang

DOI:

https://doi.org/10.55606/inovasi.v5i1.5303

Keywords:

Kepala Sekolah, kurikulum inklusi, kepemimpinan multikultural

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh kepemimpinan multikultural kepala sekolah terhadap implementasi kurikulum inklusif di sekolah dasar Kabupaten Jombang. Kepemimpinan multikultural dipandang penting untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang menghargai keberagaman budaya, sosial, dan kebutuhan khusus siswa, sejalan dengan semangat Kurikulum Merdeka. Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif korelasional. Data dikumpulkan melalui angket kepada guru, kemudian dianalisis menggunakan regresi linier sederhana dengan uji validitas, reliabilitas, serta asumsi klasik. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh positif dan signifikan antara kepemimpinan multikultural kepala sekolah dengan implementasi kurikulum inklusif. Nilai koefisien regresi sebesar 0,046 dengan signifikansi 0,008 (<0,05) mengindikasikan bahwa peningkatan kepemimpinan multikultural berdampak pada peningkatan praktik inklusif. Kepala sekolah yang peka terhadap keberagaman mampu menciptakan budaya sekolah yang menerima perbedaan, memfasilitasi pelatihan guru, serta menyediakan kebijakan dan sarana pendukung kurikulum inklusif.

References

Anwar, M. (2022). Ketimpangan aksesibilitas pendidikan dalam perpsektif pendidikan multikultural. Foundasia, 13(1).

Ashlan, S. (2021). Gaya Kepemimpinan Kepala Sekolah (Tinjauan Teoritik dan Permasalahanya). Penerbit Yayasan Barcode.

H. Mukti, I. B. P. Arnyana, and N. D. (2023). Analisis Pendidikan Inklusif: Kendala dan Solusi dalam Implementasinya. Kaganga:Jurnal Pendidikan Sejarah Dan Riset Sosial, 6(3).

Ifnaldi, I., Sartika, D., & Hadijaya, Y. (2025). Kepemimpinan Dalam Pendidikan Multikultural. TA’LIM : Jurnal Studi Pendidikan Islam, 8(1), 91–106. https://doi.org/10.52166/talim.v8i1.8787

Pauliene, R., Diskiene, D., & Matuzeviciute, E. (2019). Complex Approach on Multicultural Teams Management & Leadership. Journal of Educational and Social Research, 9(2), 8–16. https://doi.org/10.2478/jesr-2019-0008

Phytanza, D. (2023). Pendidikan Inklusif: Konsep, Implementasi dan Tujuan. CV. Rey Media Grafika.

Sebrina, A. A., & Sukirman, D. (2019). Implementasi kurikulum pada sekolah penyelenggara pendidikan inklusif. Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan, 11(2), 98–116. https://doi.org/10.21831/jpipfip.v11i2.19748

Sumartik. (2024). IMPLEMENTASI PENDIDIKAN INKLUSIF DI SEKOLAH. Analysis Journal of Education, 2(1), 195–203.

Wahyudi, H., Wati, E., Pebrina, T., & Martha, A. (2025). Peran Komunikasi Antar Budaya dalam Kepemimpinan Pendidikan Global untuk Mewujudkan Inklusi dan Kolaborasi. 9, 2097–2102.

Weber, E., Krehl, E. H., & Büttgen, M. (2022). The Digital Transformation Leadership Framework: Conceptual and Empirical Insights into Leadership Roles in Technology-Driven Business Environments. Journal of Leadership Studies, 16(1), 6–22. https://doi.org/10.1002/jls.21810

Downloads

Published

2025-11-25

How to Cite

Kustomo, K., Firman, F., & Agus Prianto. (2025). Pengaruh Kepemimpinan Multikultural Kepala Sekolah Terhadap Implementasi Kurikulum Inklusif di Sekolah Dasar . Jurnal Sosial Humaniora Dan Pendidikan, 5(1), 597–606. https://doi.org/10.55606/inovasi.v5i1.5303